Tahun Baru di Arab Saudi Serasa Aneh ?

[Riyadh-KSA] Bismillah. Kemarin 31 Desember 2017 saya sengaja kurilingan melalui sekolah2 baik negeri maupun swasta, perkantoran, pertokoan, restoran, seputaran mall besar, masuk (sekalian belanja) ke beberapa supermarket & depstore.


TAS SEKOLAH untuk warga Suriah
Tak kudapati yang jual terompet, atau pernak-pernik pendukung lainnya seperti umumnya di negeri sendiri saat jelang Tahun Baru dimana penjual terompet bertebaran menjajakan dagangannya di sepanjang jalan.

Tak ada nampak "tanda-tanda" jelang Tahun Baru sebagaimana di negeri lain yang merayakannya.

Di toko2, supermarket, depstore, mall, restoran, tidak juga terdengar suara music.

Aaaagh telinga ini masih terngiang jelang Tahun Baru di negri tercinta Indonesia, lagu yang biasa terdengar begitu mendunia, begini  :
"selamat hari … [3x] dan Tahun Baru" ! atau "we wish you ...3x..and Happy New Year"!
Pasti kenal kan ?

Peneyediaan air bersih layak minum
Di sebuah restoran yang berada di depan sekolah SMA, nampak berkerumun (cowok2 semua) anak2 SMA berseragam. Oooh sepertinya saat jam istirahat mereka lagi pada nyantai.

Yoi ..,

Kemarin adalah hari pertama ujian semesteran di Saudi.
Para siswa disibukkan dengan keseriusan belajar.

. TIDAK ADA LIBUR Tahun Baru waktunya UJIAN SEMESTER

LIBURAN TAHUN BARU ? === TIDAK ADA. 

Kantor, sekolah buka / masuk seperti biasa.
Tahun baru lewaaat berlalu begitu saja. Tak ada yang membedakannya dengan hari-hari biasa.

ACARA TV bagaimana ?

Acara TV sebagaimana BIASA tak ada pun program menyambut Tahun Baru. Saya sengaja pantengin semalaman hingga pukul 00.00  (rekam dalam video).
Tidak ada liputan Tahun Baru.

Pemerintah Saudi Arabia melalui KS-relief King Salman Aid Center & Humanitarian akhir tahun tetap sibuk seperti sebelumnya, sibuk melakukan kegiatan amal membantu saudara-saudara yang sedang mengalami musibah. Bantuan kemanusiaan terus mengalir seperti ke : Suriah, Palestine, Yaman.

King Salman Humanitarian Aid and Relief Center (KSrelief). Pusat Badan Amal "King Salman" telah mendistribusikan bantuan sejak 5 tahun lebih secara terus-menerus.

Pusat Badan Amal SOsial "King Salman" membayar rumah sewa warga Suriah di Jordan
Update per-akhir tahun 2017, 
BANTUAN untuk saudara-saudara kita warga SURIAH, diantaranya : 

1.TAS SEKOLAH dan perlengkapan tulis. Sebanyak 5,000 untuk anak2 sekolah warga Syria di tempat pengungsian di province Mafraq – Jordan.

2.TAS SEKOLAH dan perlengkapan tulis sebanyak 6141 untuk anak2 sekolah di wilayah Irbid - Jordan.

3.SUPPLY AIR BERSIH yang dapat diminum dengan menggunakan peralatan terbaik bagi warga Suriah di perbatasan Suriah – Turki.

4.TRAINNING / kursus sebanyak 345 pengungsi Suriah di Al-Zaatari diberikan pendidikan keterampilan untuk mengembangkan kreativitas dan menjadikan tenaga yang professional diantaranya bidang kursus :  Menjahit, Membordir, Memasak, Ilmu Pengetahuan Matematika, Arabic, Bahasa Inggris, Komputer.

5.MEMBAYAR RUMAH SEWA bagi sejumlah 47 keluarga Suriah di Jordan yang kehilangan keluarganya, syahid maupun menderita cacat.

video ... thanks for watching

Semoga Allah subhanahu wa ta'ala membalas kebaikan dengan pahala berlipat. Aamiin.

Bagaimana suasana Tahun Baru-an di tempat sobat ?

Mysweet Ladyluck @Riyadh – KSA.
Tahun Baru di rumah ... dingin2 bbbrrrr asyeeeekk xixixi

Terimakasih kunjungan kawan2 ke blog ini dapat mengalirkan kehangatan di saat Winter sekarang.
Barakalalhu fiikum.




ARTIKEL TERKAIT



12 komentar

Kalau di Malaysia memang ada sambutannya cuma di negeri Perlis tempat tinggal saya juga tiada sambutan tahun baru. Rasanya Arab Saudi hanya menyambut tahun baru hijrah, tahun Islam.

sangat berbeda Tahun baruan dengan di Tasik ya neng, disini mah ada pesta kembang api, ada dangdutan di alun-alun Singaparna, ada cewe-cewe berdandan menor...geura

MasyaAllah, semoga bantuan yang diberikan benar2 bisa sampai pada yang membutuhkan dan berguna bagi masa depan mereka.

Dari diskusi2 di kelas, atau baca dari beberapa sumber, bahwa Saudi ada main dengan Amerika dll dll. Saya hanya bisa wallahualam. Namanya konspirasi itu halus sekali movement nya, plus media yang punya motif propaganda tertentu.

Ah saya jadi agak skeptis sekarang :(
tapi semoga bantuan itu diniati ikhlas deh.

Wehehehe, tahun baru. Di tempat saya ya~~~ masihlah ngiter2 kampung, petasan, kembang api. Tapi saya sudah terlelap dari jam 9. Budaya keluarga, gak ada yang namanya ngerayain tahun baru xD

Terbayang indah suasana di Perlis ya kak, saya baru nyampe di Penang dan sekitarnya.

Tahun Baru Hijriah pun seperti hari biasa kak. Tak ada perayaan.

Nah, di hari raya Idul Fitri & Idul Adha .. saatnya semarak dimana-mana :)

Tasik, cetaaaar pokona mah nya dimamana. Apalagi kedatangan bintang "siminclis" :D

Ubi Cilembu omzet langsung melonjak atuh. Mantaabz.

Dear dek Zahrah
Terimakasih komentarnya. Barakallahu fiiki yaa ukhti.

Ajaran islam mengajarkan bagaimana berinteraksi dengan sesama orang muslim, bahkan bagaimana berinteraksi dengan orang kafir juga sudah diatur oleh islam,.

Dan negara Arab Saudi menerapkannya,


Terkait tuduhan dusta bahwa Negara Saudi Arabia adalah antek Amerika, dan semisalnya.

Berikut saya nukilkan penjelasan dari

Asy Syaikh Shalih bin Muhammad Al Luhaidan (Ketua Majlis Qadha’ A’la [Saudi Arabia]:

Kekufuran itu adalah kalimat klasik yang biasa mereka lontarkan. Yang mereka ucapkan tidak lain adalah dusta.

Tidak diragukan lagi bahwa kerajaan Saudi Arabia adalah yang menjadi target untuk diganggu oleh Amerika…
Bukankah mereka telah menekan lembaga-lembaga sosial dan berambisi untuk menghentikan dan membekukan bantuan (kaum muslimin untuk muslimin).
(Amerika) menghalangi usaha-usaha baik mereka (Arab Saudi) –semoga Allah melenyapkan kepongahannya (Amerika) dan menghancurkan kekuatannya-. Bukankah mereka menuduh para pembesar (negeri ini) bahwa mereka mendanai terorisme?! Yaitu apa yang mereka salurkan berupa sedekah untuk orang-orang fakir dari kaum muslimin dan yang mereka perbantukan kepada yayasan-yayasan sosial dalam mengajarkan ilmu.

Maka yang mengatakan bahwa Saudi bersama Yahudi dan Amerika, tidak lain hal itu diucapkan oleh orang yang di hatinya ada kedengkian terhadap aqidah ini dan para pembawa serta pembelanya.

Kedengkian-kedengkian itu hanya akan menjerumuskan pelakunya ke lembah kehinaan dan kejelekan.

Tidak diragukan lagi… bahwa di dunia Islam tidak ada negara yang bisa memberikan bantuan melalui badan-badan dan lembaga-lembaga sosial seperti yang dilakukan oleh negara ini , baik atas nama pemerintah ataupun pribadi.

sumber : https://abufawaz.wordpress.com/2009/01/08/apakah-saudi-arabia-loyalis-amerika-dan-apa-hakekat-%E2%80%98hizbullah-lebanon%E2%80%99-2/

*****

Semoga dek Zahrah selalu dalam lindungan Allah.

itulah anti contoh diatas bagaimana pandangan orang-orang di Indonesia terhadap Saudi Arabia, padahal mereka tidak tahu bagaimana Saudi Arabia betapa tegas mereka terhadap Amerika, kalau berdagang muamalah memang masih berhubungan tapi kalau masalah Aqidah dn tauhid no way,

masyaalloh. indahnya seperti itu. ingin juga kesana. jazakillahu khoiron sudah berbagi ukhti

Terimakasih komentarnya yaa akhi .. thayyib :-d

Yes Tauhid .. tauhid dulu, tauhid lagi, tauhid terus.

Semoga kita terhindar dari syubhat yang begitu lembut menyambar
Sementara iman hamba naik turun, lemah.

semoga Allah kabulkan mbak ..insyaallah.

terimakasih sama-sama .. wa jazakillahu khairan.

Sangat beda dengan di sekitar purwokerto, disini banyak acara musik, dan biasa di pergantian malam tahun baru kembang api mewarnai langit juga mencemari udara. wkwkwk

Alun-alun Purwokerto tambah semanger, rameee yah mas.
Kotanya makin cantik cetaaar dengan Rita Mall-nya.

Thank you for supporting & Positive's Comments l Barakallahu fiikum.

Copyright © 🌻Woro Nur. All rights reserved.