5 Jam Menegangkan Pembajakan Pesawat Egypt Air di Cyprus

Pesawat Egypt-Air flight MS 181 dalam rute penerbangan dari Alexandria ke Cairo "dibajak", dipaksa mendarat di Cyprus, kemarin Selasa 29 Maret 2016.

Saat terdengar "beep" dengan tag line huruf besar merah tulisan "BREAKING NEWS" mataku terfokus pada berita di TV Al Arabiya. 

Pilot pesawat Omar al-Gammal sebelumnya menginformasikan kepada petugas menara control bandara Cairo bahwa pesawatnya "dibajak" dan dirinya sedang dalam ancaman oleh seorang penumpang pesawat yang mengaku ada bom melekat di tubuhnya dan mengancam akan meledakkan bom bunuh diri. 

Pembajak memaksa pilot untuk merubah rute dan mendaratkan pesawatnya di Larnaca - Cyprus.
egypt air hijacking
Pesawat Egypt Air mendarat paksa di bandara Larnaca - Cyprus

Permintaan pembajak

Setelah pesawat berhasil mendarat di bandara Larnaca , negosiasi berlangsung.  Menurut media dari para saksi menyebutkan permintaan pembajak :

·        Pembajak melemparkan ke sisi pesawat, secarik kertas bertuliskan huruf arab, minta bertemu mantan isterinya di Cyprus.
·        Minta pembebasan seorang tahanan wanita di Egypt.
·        Minta dihubungkan dengan perwakilan European Union.
Selagi negosiasi berlangsung, pembajak membolehkan penumpang untuk keluar meninggalkan pesawat, kecuali 7 orang termasuk crew.

Press Conference

Selang beberapa lama pejabat resmi Egypt's Civil Aviation Minister, Sherif Fathy menggelar press conference di Cairo  :

·        Agar tidak menyerap begitu saja berita yang bermunculan selain dari keterangan resmi.
·        Menanggapi pertanyaan media tentang nama pembajak yang media sebut sebagai Ibrahim Samaha, Sherif tidak akan dan tidak bersedia memberikan keterangan apapun, menyangkut "Nama dan Kewarganegaraan" tersangka pembajak. Bukan saatnya yang tepat.
·        Lebih focus kepada usaha penyelamatan seluruh awak.
·        Dari laporan bagian keamanan bandara pemeriksaan penumpang sebelum memasuki pesawat sudah sesuai prosedur, tidak ditemukan barang  terlarang.
·        Diragukan bom yang melekat di tubuh pembajak seperti pengakuan/ancaman pembajak…benar, aseli atau palsu.
·        Namun demikian tindakan pengamanan tidak menganggap enteng dan tetap sebagai ancama yang berbahaya.
hijacking egypt air
Press Conference ... gambar olehku,  live tv
Ketegangan masih berlangsung. Dugaan pun muncul :
·        Bahwa pembajak hanyalah seorang "idiot". Hal ini menuai tanggapan bahwa siapapun bahkan seorang idiot pun pembajakan pesawat adalah hal yang sangat berbahaya. Bantahan dari saksi bahwa pembajak tidak berperilaku layaknya seorang idiot.
Sebuah pernyataan penting dari Presiden Cyprus, Nicos Anastasiades : bahwa pembajak tidak terkait dengan kelompok terorisme.

Sudah hamper 5 jam negosiasi berlangsung. Masih 7 orang yang tersandera di dalam pesawat. Ketegangan belum mereda. Area sekitar pesawat sejak semula sudah disterilkan dari lalulalang orang.

Camera terus menyorot ke pesawat … what's next ?

Nampak 3 orang keluar melalui pintu pesawat.. Sementara masih 4 orang tersisa dalam pesawat.

Beberapa menit kemudian …

Nampak seorang berusaha keluar melalui jendela pilot, lalu merambat dinding pesawat untuk turun, dan melompat segera berlari meninggalkan pesawat.

egypt air
Nampak seseorang melompat keluar melalui jendela, pic by Reuters
Selang beberapa menit … jubir Pemerintah Cyprus menyatakan bahwa pembajak telah diamankan. Disusul pernyataan dari Egypt's civil aviation inister, Sherif Fathy bahwa seluruh penumpang selamat dan pembajak ditangkap.
Egyptian Prime Minister Sherif Ismail memberikan keterangan pembajak bernama Seif El din Mustafa, 59 tahun (Bukan Ibrahim Samaha seperti yang media sebutkan di awal). 
Seperti dilaporkan oleh petugas bandara di Egypt bahwa Seif Eldin Mustafa berkewarganegaraan ganda Egyptian dan American.

Hingga tulisan ini dimuat, tidak ada laporan ditemukannya bom.
Sementara motif pembajakan belum diketahui pasti, investigasi berlanjut.
Pemerintah Egypt segera mengirimkan pesawat untuk menjemput penumpang yang dibajak dan menerbangkannya ke tujuan, Cairo.
Waspadalah
Pembajakan Egypt Air dapat sebagai "wake up call" bagi dunia penerbangan bahwa system pengamanan bandara sangatlah utama. Bukan saja pemeriksaan fisik namun lebih daripada itu untuk lebih "peka" terhadap kondisi "kesehatan mental" seluruh awak pesawat termasuk crew.
Orang dengan gangguan mental, depresi tidak seharusnya bepergian sendirian.
Pernah denger? sebuah pesawat meledak dalam penerbangannya diduga co-pilot sengaja meledakkan diri bersama seluruh awak pesawat, tidak ada yang selamat. Ternyata co-pilot punya saudara yang terhubung dengan kelompok teroris.
Masih jelas pula dalam ingatan beberapa bulan yang lalu, Oktober 2015 saat pesawat Russia rute dari Egypt ke Russia siap terbang, meledak menewaskan seluruh awak. Tersangka terkait ISIS.
egypt air
Pilot pesawat Egypt Air, Omar al-Gammal berpelukan dengan penumpang pesawat
sesampai di Bandara Cairo. Seluruh awak pesawat selamat. Pic by Reuters.
Pengawasan ketat terhadap orang yang yang terkait jaringan teroris … ini menjadi pekerjaan yang tidak ringan sebab orang2 ini kadang tidak menampakkan gejalanya. 
Kita semua harus aware.
Sumber LIVE TV : Al Arabiya, AL Hadath, Al Jazeera, France.

Read More »

Rahmat Allah Bagi Kita Pelaku Dosa


Rahmat Allah Bagi Kita Pelaku Dosa

Allah masih sayang kepada kita, tatkala kita bermaksiat…

1. Allah masih menutup aib kita…,
seandainya Allah membongkar satu saja dosa/aib kita maka betapa malunya kita…

2. Allah tidak langsung mengadzab kita…, 
seandainya Allah langsung mengadzab setiap dosa yang kita lakukan 
tentu kita tidak akan bisa hidup diatas muka bumi ini..
tentu kita akan segera binasa sebelum sempat bertaubat.

3. Bahkan Allah masih terus memberikan rezki kepada kita…bahkan terkadang ditambah rizki kita, apakah kita tidak malu..? 
Bermaksiat tapi terus dibaiki oleh Allah… ?

4. Allah selalu memberi kesempatan bertaubat bagi kita…
bahkan hingga nafas terakhir kita.

5. Bahkan Allah sangat gembira pada hambanya yang bertaubat
(padahal baru saja sang hamba tenggelam dalam kemaksiatan).

6. Allah juga memberi ganjaran besar bagi kita yang bertaubat… lantas.. 
kenapa kita masih menunda taubat ..? 
kenapa masih beristigfar tapi dengan hati lalai .. 
Apakah kita terus demikian hingga Allah cabut rahmatNya 
sehingga kita meninggal dalam berlumuran dosa…?

********

📣  Telegram.me/TausiyahBimbinganIslam




Read More »

Tasikmalaya: Adakah Hubungan KAMPUNG NAGA dengan Ular Naga? Ikuti Penjelajahanku.

Sepanjang perjalanan pikiranku terus membayangkan seekor ular Naga yang dikeramatkan. Penasaran banget ingin segera tiba di lokasi. Kampung Naga Terletak di desa Neglasari, Kecamatan Salawu, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

Baheula zaman kewalian Syekh Syarif Hidayatullah (Sunan Gunungjati) yang memberikan tugas kepada abdinya bernama Singaparana untuk menyebarkan agama Islam ke daerah barat (jawa barat). 

kampung naga
Bentuk Rumah yang seragam
Hingga sampailah di suatu tempat, Singaparana mendapat petunjuk untuk menempati daerah tersebut yang sekarang disebut Kampung Naga. Singaparana atau disebut juga Eyang Galuggung menjadi nenek moyang yang berpengaruh, dimakamkan di dekat Kampung Naga.

Begitu diantara yang menyebutkan tentang asal usul Kampung Naga yang mungkin saja terdapat cerita yang berbeda, karena memang tidak adanya / tidak ditemukan bukti dokumen sejarah otentik.

Rumah
Kampung Naga merupakan perkampungan yang unik, dengan jumlah warga terbatas, kuat dalam memegang adat istiadat leluhurnya.

Tatanan rumah adat yang sangat teratur, seragam, yaitu menghadap ke Utara dan Selatan, terbuat dari bambu atau kayu, lantai pun harus terbuat dari bambu atau kayu. atap dari ijuk, bilik rumah dari anyaman bambu, tidak boleh di cat. Dinding rumah tidak boleh di tembok walaupun mampu membuat rumah gedung.

Untuk menuju Kampung Naga yang terletak di lembah, kita harus menuruni tangga yang terbuat dari bebatuan yang berjumlah sekitar 450 anak tangga dengan menyusuri jalan setapak menyusuri sungai Ciwulan. Luas area Kampung Naga sekitar 1,5 hektar yang terdiri dari rumah adat perkampungan, pekarangan, kolam, tanah pertanian.

kampung naga
Siaaaap menapaki 450 anak Tangga memasuki Kampung Naga

Rombongan kami diterima oleh Bapak Kuncen, Pemangku Adat didampingi seorang bapak sebagai Juru Bicara di rumah khusus untuk menerima tamu. 

Ruangan terkesan lega, begitu aturan adat yang diterapkan yaitu rumah tidak boleh dilengkapi dengan perabotan, misalnya kursi, meja, dan tempat tidur.  Kami duduk lesehan di lantai kayu beralaskan tikar bamboo.

Warga Kampung Naga tidak menggunakan listrik.  

Saya melihat antenna TV di beberapa rumah, 
lah nyalain TV pakai apa dong coba… pakai accu !

Rumah tidak boleh mempunyai daun pintu di dua arah berlawanan. Karena menurut anggapan masyarakat Kampung Naga, supaya rizki yang masuk kedalam rumah melaui pintu depan tidak akan keluar melalui pintu belakang. 

Untuk itu dalam memasang daun pintu, mereka selalu menghindari memasang daun pintu yang sejajar dalam satu garis lurus..

Jumlah rumah pun dibatasi, tidak boleh lebih atau kurang dari (sekitar) 110 rumah.

Di sela-sela penjelasan seputar Kampung Naga "rasa penasaran yang terus mengusik pikiranku" tak kuasa lagi ku pendam.

"Pak ..., Adakah hubungan Ular Naga dengan Kampung Naga...?" 
Tanyaku, dan pertanyaan lainnya seputar adat istiadat yang bagi kami sungguh sangat unik.

Semua yang hadir menjadi sedikit riuh dengan muka-muka yang terlihat makin serius menunggu penjelasan.

Beliau mohon maaf tidak dapat menjawabnya karena sedang melakukan ritual "nyepi" . Ritual ini dilakukan pada hari tertentu, oleh pribadi masing-masing dengan "tidak menceritakan hal, adat istiadat, asal usul yang berhubungan dengan Kampung Naga". 

Pokona mah "pamali", tabu, pantangan … tidak boleh cerita hal itu. 
Jika dilanggar dapat menimbulkan petaka.

Sayapun tidak lagi bertanya hal itu, untuk menghormatinya.

Masih saja penasaran saya cari sumber lain :

Kampong Naga letaknya di lembah deket lereng, orang sunda menyebutnya dengan "gawir". Jadi untuk memudahkan dalam mengingatnya disebutlah Kampung Naga, berasal dari kata  di-NA GA-wir.  

Ada juga Tour Guide yang mengatakan  : dari kata "SaNaga" (bahasa Sunda) yang artinya satu bersaudara, satu keluarga.

Oooh ... puaaass deh dapat jawabannya !

bumi ageng
Bumi Ageung
Bumi Ageung 
Bumi Ageung adalah bangunan rumah tersendiri yang dianggap sebagai Rumah Suci seperti halnya Masjid. Bumi Ageng digunakan saat acara tertentu yang berhubungan dengan perayaan hari raya agama.

Tidak boleh dikunjungi / dimasuki oleh umum, yang boleh masuk orang tertentu saja atas ijin Sesepuh / Pemimpin Adat. Rombongan kami pun tidak diijinkan masuk ke Bumi Ageng. 

Saya saat lagi asyik merhatiin sebuah bangunan rumah Bumi Ageung ini yang memang tampak berbeda, terletak di tanah yang lebih tinggi dari sekitarnya, sambil mendekat, ..... diperingatkan (eh kaget juga) untuk tidak mendekatinya.
  
Mesjid
Bangunan / Rumah Ibadah disebut Mesjid tempat warga melakukan sholat. Terdapat sepasang bedhug dengan kentongan yang dipukul tiap waktu sholat sebagai tanda masuknya waktu sholat serta mengundang warga untuk sholat berjamaah di mesjid.

bedug kentong
Mesjid dengan Bedhug dan Kenthong.
Pamali
Ini yang unik , jangan coba-coba melanggar "pamali" … masyarakat masih memegang teguh kepercayaan dari nenek moyang,.  Kata "pamali" menjadi sebuah pengertian ketentuan  yang tidak oleh dilanggar. Sangsinya sendiri tidak begitu jelas, bisa berupa teguran. Masyarakat Kampung Naga berprinsip siapa yang melakukan pelanggaran maka dialah yang menanggung akibatnya .

Pamali (tabu, pantangan) masih dipatuhi dalam kehidupan sehari-hari.

Pamali juga dikenal pada masyarakat Jawa Tengah dengan istilah kata "Ora Ilok".

Kampong Naga dengan tatanan rumah yang seragam, rapi, lingkungan bersih, hamparan sawah serta gemericik air sungai .  Adat istiadat yang dipegang teguh, sebuah gambaran nuansa kehidupan tradisional yang nyaman, aman, tenteram di tengah modernisasi kota sekitarnya.

kampung naga
Update : Pic by Tito Der Reiseleiter - Sept 2016.
Pembaca ada yang pernah ke sini?
Punya cerita atau pengalaman lain seputar Kampung Naga?

Silakan pembaca yang ingin melengkapi.


  
Read More »

Jangan Pernah Menyerah Belajar Bahasa Arab

Bismillah. Mencermati tulisan Arab pada benda-benda yang ada di rumah ternyata menarik, dapat untuk belajar membaca huruf Arab lalu mengartikannya lebih mudah diingat lagi.

Perhatikan "tulisan berhuruf Arab" gambar tersebut di bawah ini. Silakan dibaca, lalu tulis transliterasinya, sekalian artinya.


1.  Senangnya ketemu makanan yang satu ini, produk Indonesia, terkenal loh di Saudi bahkan pabriknya ada cukup besar. Disuka semua kalangan, memasaknya gampang banget, tinggal direbus 3 menit, campurkan bumbunya, siap santap. Ada yang berkuah ada yang tidak.


2.  Cooking Cream ini sering saya gunakan saat bikin pasta, spaghetti, macaroni. Kadang buat bikin sayur lodeh, kari sebagai pengganti santan.

3.  Cheese jenis ini pas banget buat teman makan khubz (roti). Kadang juga digado dimakan begitu aja sebagai cemilan. Sizenya yang imut berbentuk kotak hingga mudah dipegang dengan kemasan luar dari kertas alumunium bisa jadi pegangan, asyik tinggal gigit deh.
4.  Nah kalau cheese yang ini favorit untuk topping pizza, praktis sudah dalam bentuk shredded (sudah diparut). Teksturnya yang lembut, meleleh jika dipanggang, elastic mulur.
5.  Fresh Cream ini jadi teman setia kami specially saat Ramadhan, teman buka puasa. Paduan kurma yang manis klop dicocol dengan fresh cream yang gurih. Cocok juga buat sarapan pagi berteman khubz (roti) dan madu.
6.  Salah satu minuman favorit di Saudi Arabia ya ini nih. Hampir semua toko, restoran menyediakan. Beberapa kali dapat undangan makan bersama Saudiyin (orang/bangsa Saudi) selalu ada deh minuman ini, meskipun minuman lainnya pun ada : ice syrup, sahi na'na, qahwa (kopi tanpa gula khas Arabia), air putih.
7.  Soft drink sangat popular. Hampir tiap kulkas di rumah Saudiyin dipenuhi dengan soft drink. Cuaca negri gurun yang puanaaas saat summer dapat mencapai 50 derajat C, terhapus dengan segarnya minuman ini. Harganya sangat terjangkau Cuma 1 reyal-an.
8.  Ini dia yang bikinku terheran2 saat pertama kali beli paketan nasinya cantik kuning harum banget. Berasnya bulir panjang beras Basmati. 


Jangan Pernah Menyerah Belajar Bahasa Arab


    Bagaimana teman ... ?
    silakan ditulis pada kolom komentar, jawabannya, pilih satu atau semua no 1-8. Perhatikan "tulisan berhuruf Arab" pada gambar lalu tuliskan Transliterasinya juga Terjemahannya.


شكرا

Syukran 
Terimakasih


Read More »

Mutabbal Terong Bakar Arab Creamy Yummy

Assalaamu'alikum,

Bagi yang pernah ke Arab,  hidangan "mutabbal" yang berbahan terong ini sangat terkenal. Tuh kan mesam-mesem denger "terong". Mudah didapat, banyak yang jual. Coba membuatnya sendiri ternyata gampang.


Satu paket yang kecil harganya 20 reyal, yang gedhean 30 reyal, terdiri dari :
·        Hummus, pasta lembut berbahan dasar chickpeas/kacang arab.
·        Baba Ganoush atau Mutabbal, pasta lembut berbahan dasar terong.
·        Tabouleh, salad parsley, paprika, timun, tomat, lettuce.
·         Warak Enab, seperti buntil terbuat dari daun buah anggur yang diisi dengan nasi.
·        Khubz, roti flat bread / pita bread.

Saya sering membuatnya sendiri silakan dicoba Resep Khubz, flat bread / pita bread  

mutabbal hummus
"Mutabbal" dan atau "baba ghanouj" sama-sama berbahan terong yang dibakar, bedanya dikit pada teksturnya. 
Mutabbal (Arabic  متبل ) lebih lembut karena membuatnya dengan cara diblender plus tambahan tahini dan yoghurt, bikin rasanya so creamy.
Baba Ghanouj (Arabic  بابا غنوج ) tidak diblender, jadi tekstur dan rasa terongnya lebih tajam, ada campurannya tomat cincang.
Cocok buat vegetarian.
baba ghanouj
                     
Bagaimana rasanya...?

Alamaaaaak … pertama kali ngerasain, Mutabbal Terong Bakar Arab Creamy Yummy... mata niy merem-melek kagak nahan aseeemmnyaa. Sekarang lidah ini udah kenal lalu jatuh cinta dengan rasanya yang dominan asem jeruk lemon… suegeerrrr lembuuut banget di lidah.

Penasaran coba bikin sendiri .. yuuuuk !

Bahan
2 buah terong, dipanggang di atas api hingga lembek.
1 buah lemon, ambil airnya.
1 sdm yoghurt murni kental
1 sdm pasta Tahini
1 sdm virgin olive oil (minyak zaitun)
2 siung bawang putih, parut.
1 genggam daun parsley, cincang halus untuk taburan.
Sejumput garam, merica untuk perasa.

mutabbal terong

Cara Membuat
·        Kerok daging terong menggunakan sendok.
·        Campur semua bahan lalu blender.
·        Cicipi rasanya hingga pas di lidah. Taburi daun parsley.

Mutabbal dan atau Baba Ghanouj biasa dihidangkan untuk dinner sebagai appetizer. Disantap dengan "khubz" / flat brad. 
Teksturnya yang lembut seperti bubur, plus kucuran virgin olive oil yang menambah gurih rasa...

mutabbal
Ini Terong-ku ... TERONG-mu mana ?
Anda "ragu" makan terong ... ?
Enggak ada hubungannya dengan "mak Erot ..." hihi.



Read More »

Australia Kisah Tragis 3 Gadis di Blue Mountain

Bismillah. Dari hotel tempat menginap yang berada di pusat kota Sydney menuju Blue Mountains menggunakan bus sekitar 2 jam. Tempat ini merupakan salah satu primadona tujuan wisata di Sydney, Australia.

Udara yang sejuk, view dan taman kota yang bersih membuatku betah menikmatinya. Keluar kota terlihat deretan rumah penduduk di sepanjang tepi jalan, rapi berjejer, disain rumah yang khas dari kayu dengan taman halaman yang terbuka, tanpa tembok keliling.

blue mountain
Sky-way, nampak 3 tebing " the Three Sisters" berjejer . Pic is not mine.
Sampailah di lokasi, nampak 3 buah tebing berjejer tinggi dan terlihat jelas menonjol, dengan bentuknya yang unik yang dikenal dengan The Three Sisters on the Blue Mountain.

The Three Sisters adalah formasi batuan yang spektakuler, yang memunculkan warna eksotik.
Di sini banyak dijumpai pohon Eucalyptus (kayu putih...disebut demikian karena memang yang saya lihat adalah kayu yang berwarna putih dikarenakan kambium / lapisan kulit luar kayu yang terkelupas, sehingga kulit dalam yang putih terlihat..).

Dominasi warna Biru di sepanjang pegunungan,karena efek hablur minyak yang dikeluarkan pohon Kayu Putih yang bercampur dengan debu dan air, menghasilkan gelombang pencahayaan yang menghasilkan .....masya Allah, indahnya Blue Mountain. Bersinar di musim gugur, dingin di musim dingin, penuh warna di musim semi dan menyegarkan di musim panas.

Blue Mountain telah ditetapkan sebagai warisan dunia. 

Di area ini kita dapat seluas-luas memandang pemandangan sekitar dengan menggunakan teropong yang tersedia.

The Legend of Three Sisters Mountain

Three Sisters mengandung kisah legenda yang menarik tentang cinta tak sampai,

Baheula tersebutlah 3 orang gadis dari suku Katoomba ( nama Katoomba dijadikan nama sebuah restoran di area Blue Mountain, yang saya kunjungi untuk bersantap makan siang di sini ) yang sangat terkenal kecantikannya. Ketiga gadis cantik ini jatuh cinta kepada 3 pemuda dari suku lain yaitu suku Napean. Namun hukum adat melarang mereka untuk menikah.

Ketiga pemuda tidak dapat menerima hukum adat tersebut, sehingga mereka bersi keras dengan segala upaya untuk mendapatkan ketiga gadis itu. Terjadilah pertempuran sengit dengan orang2 yang tetap berpegang adat.

Peperangan ini menyebabkan ketiga gadis berada dalam posisi bahaya. Untuk menyelamatkannya, adalah seorang dukun yang dengan kekuatan magic-nya segera mengubah ketiga gadis menjadi batu/tebing dengan maksud setelah pertempuran usai, sang dukun akan mengubahnya kembali batu/tebing ke asalnya menjadi 3 gadis.

Namun sang dukun terbunuh dan tewas dalam pertempuran tersebut. Tidak ada yang mempumyai kekuatan magic, hanyalah dirinya, sehingga 3 gadis tetap menjadi batu, sampai sekarang .. tragis !

Baca juga legenda 'cinta terlarang' Sangkuriang yang jatuh cinta kepada ibu kandungnya sendiri. Legenda yang sangat terkenal terutama di bumi Parahyangan ( Bandung ), Jawa Barat ...

three sister's mountain
Berlatar belakang : Three Sisters
Mamaknya 3 gadis tetap menungguuuuu .. kasihan !
Sky-way

Dengan menggunakan sky-way nampak sangat jelas deretan 3 tebing "the Three Sisters". Menikmati panorama dari ketinggian sekitar 270 meter di atas jurang dan tebing curam .. mak szzeerrr , pas melihat ke bawah lantainya kaca tembus pandang, tinggiii kaliii. Lebih tinggi dibanding kereta gantung yang di Ancol atau di TMII Taman Mini Indonesia Indah – Jakarta. Cable car (kereta gantung) tanpa tempat duduk  ini seluruh dinding dan lantainya kaca sehingga kita dapat menikmati view dari arah manapun.

Membelah hutan lebat diantara tebing tinggi, kota di bawahnya amboooyy indah sekali. Lumayan lama dheg-dhegannya perjalanan Sky-Way sepanjang sekitar 700 meter… 

Pasrah total dah kepada Sang Maha Kuasa.
               
Yang pada sibuk berpoto .. sementara ada yang terlihat "serius sambil komat-kamit".
Tukang pilotnya si Bapak bule Ausie pandai melucu sedikit mengurangi ketegangan kami.

Rail-way

Selesailah perjalanan melayang kami, break istirahat dulu sambil melemaskan otot2 yg tegang. Lanjuuut … lhaa terus turunnya gimana ?

Perjalanan menegangkan berikutnya menggunakan Rail-Way, semacam kereta terbuka. Kereta ini menuruni tebing curaaam banget menembus hutan dan lembah. Semua berteriaaakk … wuzzzhhh kereta meluncur kencang.
 
railway
Rail-way, pic by tripadvisor
Walk-way

Selamaaat … ! Alhamdulilah, bisa menginjakkan kaki di dataran kembali J
Perjalanan dilanjut dengan berjalan kaki sepanjang  2 kilometer-an  menyusuri hutan. Melewati (napak tilas) situs sejarah pertambangan batu bara. Nampak patung2 yang menceritakan sejarah penambangan.

Tidak begitu jauh dari tempat wisata ini, berderet restoran. Coba ke salah satu restoran, yaitu resto Katoomba. Menunya wuiiih ... ada yang seperti bakwan / bala-bala, dari irisan sayuran... rasanyaaa mantab dg aroma rempah yang kuat, seperti jamu gitu.

Tak lupa beli oleh-oleh, yang terkenal yaitu olahan cemilan buah kering.

walkway
Walk-way, pic is not mine


Read More »
Copyright © 🌻Woro Nur. All rights reserved.